Kamis, 05 November 2009

GERAKAN ANTI NEOLIBERALISME DI FACEBOOK

Neoliberalisme adalah sebuah pola pemikiran politik (ideologi} Barat yang mengutamakan pertumbuhan ekonomi diatas segala-galanya. Dasar pemikirannya adalah bahwa yang lemah harus dikorbankan supaya yang kuat bisa berkembang dengan bebas, agar ekonomi nasional juga ikut berkembang.

Penganut neoliberal beranggapan bahwa pada akhirnya yang miskin akan ikut mendapat manfaat dari ekonomi yang berkembang secara kapitalistik. Ideologi ini berdasarkan filsafat individualisme dan berusaha untuk menghapus unsur-unsur kemasyarakatan dan sikap gotong-royong. Ideologi ini sangat bertentangan dengan kebudayaan dan sistem kemasyarakatan di Indonesia.

Neoliberalisme Adalah Penjajahan Ekonomi
Blok Perubahan akan terus aktif secara politik mengawal demokrasi dengan mengusung tema “Jalan Baru” yang anti-neoliberalisme. “Neoliberalisme telah gagal membawa kesejahteraan untuk mayoritas rakyat Indonesia dan penyebab utama kebangkrutan dan krisis dunia saat ini,” kata tokoh Blok Perubahan Dr Rizal Ramli di Jakarta, Rabu.

Dikatakannya, neoliberalisme adalah penjajahan ekonomi oleh kekuatan luar melalui kebijakan dan pembengkakan utang yang harus dilawan. Untuk terus mengampayekan antineoliberalisme, lanjut Rizal, keanggotaan Blok Perubahan akan diperluas, tidak hanya tokoh-tokoh partai, tetapi juga akan mencakup tokoh-tokoh masyarakat dari berbagai kalangan dan profesi yang properubahan.

Menurut Rizal, kampanye “Jalan Baru” yang antineoliberalisme telah digulirkan sejak dua tahun lalu secara ideologi berhasil. Buktinya, ketiga calon presiden dan calon wakil presiden saat ini mengusung tema ekonomi kerakyatan.

SRI MULYANI DAN BUDIONO DI SINYALIR SEBAGAI SEBAGAI TANGAN KANAN ASING UNTUK KEBIJAKAN EKONOMI NEOLIBERALISME DI INDONESIA..BAGAIMANA MENURUT ANDA ??

UNTUK BERGABUNG SILAHKAN KLIK :
http://www.facebook.com/group.php?gid=127960680868

JANGAN LUPA KIRIM UNDANAGN KE TEMEN AGAR BERGABUNG..

Tidak ada komentar:


review http://mahesakujenar.blogspot.com on alexa.com
free counters

Followers

 
heramkempek © . Template by: SkinCorner. SEO By: Islamic Blogger Template