Selasa, 30 Agustus 2011

Tempat-tempat yang disyariatkan membaca basmalah

Kita di syariatkan untuk membaca basmalah pada tempat-tempat dan waktu-waktu tertentu, diantaranya adalah:

Hendak makan.
ﻋﻦ ﺃﺑﻲ ﺣﻔﺺ ﻋﻤﺮ ﺑﻦ
ﺃﺑﻲ ﺳﻠﻤﺔ ﻋﺒﺪ ﺍﻟﻠﻪ ﺑﻦ
ﻋﺒﺪ ﺍﻷﺳﺪ ﻗﺎﻝ : ﻛﻨﺖ
ﻏﻼﻣﺎ ﻓﻲ ﺣﺠﺮ ﺭﺳﻮﻝ
ﺍﻟﻠﻪ ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ
ﻭﺳﻠﻢ ﻭﻛﺎﻧﺖ ﻳﺪﻱ
ﺗﻄﻴﺶ ﻓﻲ ﺍﻟﺼﻔﺤﺔ ,
ﻓﻘﺎﻝ ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠﻪ ﺻﻠﻰ
ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ : ﻳﺎ
ﻏﻼﻡ ﺳﻢ ﺍﻟﻠﻪ ﻭﻛﻞ
ﺑﻴﻤﻴﻨﻚ ﻭﻛﻞ ﻣﻤﺎ
ﻳﻠﻴﻚ ) ﻣﺘﻔﻖ ﻋﻠﻴﻪ ).
Dari Abu Hafsh Umar bin Abi Salamah Abdullah bin Abdil Asad ia berkata :
Aku seorang anak yang ada dalam asuhan Rosulullah sallalahu ‘alaihi wasallam, dan adalah tanganku berputar kesana kemari dalam nampan, maka Rosulullah sallallahu ‘alahi wasallam bersabda :” Wahai anak. Bacalah bismillah, makanlah dengan tangan kananmu, dan makanlah apa yang dekat darimu “. (Muttafaq ‘alaih)[1].

Hendak berjima’.
ﻋﻦ ﺍﺑﻦ ﻋﺒﺎﺱ ﺃﻥ
ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠﻪ ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ
ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ ﻗﺎﻝ : ﻟﻮ ﺃﻥ
ﺃﺣﺪﻛﻢ ﺇﺫﺍ ﺃﺗﻰ ﺃﻫﻠﻪ
ﻗﺎﻝ : ﺑﺴﻢ ﺍﻟﻠﻪ ﺍﻟﻠﻬﻢ
ﺟﻨﺒﻨﺎ ﺍﻟﺸﻴﻄﺎﻥ ﻭﺟﻨﺐ
ﺍﻟﺸﻴﻄﺎﻥ ﻣﺎ ﺭﺯﻗﺘﻨﺎ ,
ﻓﻘﻀﻲ ﺑﻴﻨﻬﻤﺎ ﻭﻟﺪ ﻟﻢ
ﻳﻀﺮﻩ
Dari ibnu Abbas "sesungguhnya Rosulullah sallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :”seandainya salah seorang dari kalian apabila hendak mendatangi istrinya berkata :” Ya Allah, jauhkanlah kami dari Setan, dan jauhkan Setan dari rizki yang Engkau berikan kepada kami “. Lalu ditakdirkan untuk keduanya anak, niscaya (setan) tidak akan memberinya mudlarat “. (Muttafaq ‘alaih)[2].

Meletakkan mayat.
Nabi sallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
ﻗﺎﻝ ﺇﺫﺍ ﻭﺿﻌﺘﻢ
ﻣﻮﺗﺎﻛﻢ ﻓﻲ ﺍﻟﻘﺒﺮ
ﻓﻘﻮﻟﻮﺍ ﺑﺴﻢ ﺍﻟﻠﻪ ﻭﻋﻠﻰ
ﻣﻠﺔ ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠﻪ
Dari ibnu Umar, Rosulullah sallalahu ‘alaihi wasallam bersabda :” Apabila kalian meletakkan mayat kalian dalam qubur, ucapkanlah : ”bismillah wa ‘ala millati Rosulillah “.
(Bismillah dan di atas millati Rosulillah). (HR.Ahmad, ibnu Majah dan lainnya) [3].

Menyembelih. Allah Ta’ala berfirman :
ﻭَﻻَ ﺗَﺄْﻛُﻠُﻮﺍْ ﻣِﻤَّﺎ ﻟَﻢْ
ﻳُﺬْﻛَﺮِ ﺍﺳْﻢُ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﻋَﻠَﻴْﻪِ
ﻭَﺇِﻧَّﻪُ ﻟَﻔِﺴْﻖٌ
“ Dan janganlah kamu memakan binatang-binatang yang tidak disebut nama Allah ketika menyembelihnya, sesungguhnya perbuatan semacam itu adalah suatu kefasikan…”. (QS. Al An’am 6 : 121).
Rosulullah sallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
ﻣﺎ ﺃﻧﻬﺮ
ﺍﻟﺪﻡ ﻭﺫﻛﺮ ﺍﺳﻢ ﺍﻟﻠﻪ
ﻓﻜﻞ
“ (Binatang) yang dialirkan darahnya dan disebutkan nama Allah maka makanlah…”. (HR.Bukhari dan Muslim) [4].

Hendak buang air.
Rosulullah sallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
ﺳﺘﺮ ﻣﺎ ﺑﻴﻦ ﺍﻟﺠﻦ ﻭ
ﻋﻮﺭﺍﺕ ﺑﻨﻲ ﺁﺩﻡ ﺇﺫﺍ
ﺩﺧﻞ ﺃﺣﺪﻫﻢ ﺍﻟﺨﻼﺀ ﺃﻥ
ﻳﻘﻮﻝ : ﺑﺴﻢ ﺍﻟﻠﻪ .
“ penutup antara Jinn dan aurat anak Adam apabila salah seorang dari mereka masuk wc, yaitu mengucapkan : bismillah “. (HR ibnu Majah dan lainnya)[5].

selebihnya klik ini http://artikelassunnah.blogspot.com/2010/06/tempat-tempat-yang-disyariatkan-membaca.html

Tidak ada komentar:


review http://mahesakujenar.blogspot.com on alexa.com
free counters

Followers

 
heramkempek © . Template by: SkinCorner. SEO By: Islamic Blogger Template