Sabtu, 10 Oktober 2009

SEBUAH KISAH MOTIVASI SEORANG " IBU YG SUKSES "

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

B i s m i l l a h i r r a h m a a n i r r a h i i m,

Alhamdulillahirabbil ‘alamiin, segala pujian kita panjatkan kehadirat Allah SWT, sholawat serta salam semoga tercurah atas junjungan kita Rasulullah SAW, beserta keluarganya, para shahabatnya dan orang2 yang istiqomah dijalan-Nya.

Sahabat facebook fillah rahimakumullah, ada sebuah kiriman note dari salah satu sahabat di facebook, beliau bernama " Abang Asy'ari Mushlih "
Baru saja berteman kemarin, dan Alhamdulillah setelah saya baca, ternyata note nya Baguus ! Kemudian terfikir oleh saya barang kali ada juga sahabat facebook yg lain yg sudah baca, tapi barangkali juga masih banyak yg belum baca, soo..saya minta ijin kepada beliau untuk saya terbitkan di Group Uraian Taushiah NUR HIDAYAH, Semoga memberi iinspirasi dan motivasi buat sahabat fillah semuanya..yyyeeeessss semangat !!

Dan inilah Kisahnya :

Alkisah, beberapa tahun yang silam, seorang pemuda terpelajar dari Surabaya sedang berpergian naik pesawat ke Jakarta. Disampingnya duduk seorang ibu yang sudah berumur. Si pemuda menyapa, dan tak lama mereka terlarut dalam obrolan ringan.” Ibu, ada acara apa pergi ke Jakarta ?” tanya si pemuda. “Oh… saya mau ke Jakarta terus “connecting flight” ke Singapore nengokin anak saya yang ke dua”,jawab ibu itu.” Wouw… hebat sekali putra ibu” pemuda itu menyahut dan terdiam sejenak.

Pemuda itu merenung. Dengan keberanian yang didasari rasa ingin tahu pemuda itu melanjutkan pertanyaannya.” Kalau saya tidak salah ,anak yang di Singapore tadi , putra yang kedua ya bu??Bagaimana dengan kakak adik-adik nya??”” Oh ya tentu ” si Ibu bercerita :”Anak saya yang ketiga seorang dokter di Malang, yang keempat kerja di perkebunan di Lampung, yang kelima menjadi arsitek di Jakarta, yang keenam menjadi kepala cabang bank di Purwokerto, yang ke tujuh menjadi Dosen di Semarang.””

Pemuda tadi diam, hebat ibu ini, bisa mendidik anak-anaknya dengan sangat baik, dari anak kedua sampai ke tujuh. ” Terus bagaimana dengan anak pertama ibu ??”Sambil menghela napas panjang, ibu itu menjawab, ” anak saya yang pertama menjadi petani di Godean Jogja nak”. Dia menggarap sawahnya sendiri yang tidak terlalu lebar.”

Pemuda itu segera menyahut, “Maaf ya Bu….. kalau ibu agak kecewa ya dengan anak pertama ibu, adik-adiknya berpendidikan tinggi dan sukses di pekerjaannya, sedang dia menjadi petani ??? “

Apakah kamu mau tahu jawabannya??????…

Please scroll….

.
….Dengan tersenyum ibu itu menjawab,
” Ooo …tidak tidak begitu nak….Justru saya sangat bangga dengan anak pertama saya, karena dialah yang membiayai sekolah semua adik-adiknya dari hasil dia bertani”

Note :

Pelajaran Hari Ini : Semua orang di dunia ini penting. Buka matamu, pikiranmu, hatimu. Intinya adalah kita tidak bisa membuat ringkasan sebelum kita membaca buku itu sampai selesai. Orang bijak berbicara “Hal yang paling penting adalah bukanlah SIAPAKAH KAMU tetapi APA YANG SUDAH KAMU LAKUKAN”

Tambahan dari saya :

SHUBHANALLAH...LUAARR BIASAA ! Siapapun seorang IBU, pasti ingin SUKSES seperti dalam kisah tersebut. Seorang IBU ataupun seorang BAPAK sebagai ORANG TUA dengan KEYAKINAN KUAT, dan didorong dengan KEMAUAN YG KUAT, dan diwujudkan dengan KERJA KERAS / USAHA YG KUAT dan pula dihiasi dengan DO"A YG KUAT maka Insyaa Allah akan menjadikan HASIL YG NYATA dengan IJIN dari ALLAH SWT.

SUKSES selalu Buat Calon IBU - IBU / BAPAK - BAPAK yang ingin SUKSES !
AAMIIN !

Wallahu a’lamu bish shawab.


Mohon maaf bila ada kesalahan dan kekhilafan atau kesalahan ketik
Wabillahi taufiq wal hidayah
Wa Shubhanaka wabihamdika Asyhadu alla ilaha illa Anta astaghfiruka watubuu ilaihi
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Sabtu, 10 Oktober 2009 pukul 16.00 – 16.30 WIB

Disadur dan diedit dari Catatan kiriman Sahabat
Abang Asy'ari Mushlih, oleh :

NUR YULIANTO
( Abu Fathan Ayyasy Al Ghozi )

Tidak ada komentar:


review http://mahesakujenar.blogspot.com on alexa.com
free counters

Followers

 
heramkempek © . Template by: SkinCorner. SEO By: Islamic Blogger Template